10 Asas Penanggulangan Bencana
Penanggulangan bencana menganut asas: kemanusiaan; keadilan; kesamaan kedudukan dalam hukum dan pemerintahan; keseimbangan, keselarasan, dan keserasian; ketertiban dan kepastian hukum; kebersamaan; kelestarian lingkungan hidup; dan ilmu pengetahuan dan teknologi.

Penjelasan dari setiap asas tersebut adalah sebagai berikut:
- Kemanusiaan – Yang dimaksud dengan “asas kemanusiaan” termanifestasi dalam penanggulangan bencana sehingga undang-undang ini memberikan pelindungan dan penghormatan hak-hak asasi manusia, harkat dan martabat setiap warga negara dan penduduk Indonesia secara proporsional.
- Keadilan – Yang dimaksud dengan”asas keadilan” adalah bahwa setiap materi muatan ketentuan dalam penanggulangan bencana harus mencerminkan keadilan secara proporsional bagi setiap warga negara tanpa kecuali.
- Kesamaan Kedudukan dalam Hukum dan Pemerintahan – Yang dimaksud dengan “asas kesamaan kedudukan dalam hukum dan pemerintahan” adalah bahwa materi muatan ketentuan dalam penanggulangan bencana tidak boleh berisi hal-hal yang membedakan latar belakang, antara lain, agama, suku, ras, golongan, gender, atau status sosial.
- Keseimbangan – Yang dimaksud dengan “asas keseimbangan” adalah bahwa materi muatan ketentuan dalam penanggulangan bencana mencerminkan keseimbangan kehidupan sosial dan lingkungan.
- Keselarasan – Yang dimaksud dengan “asas keselarasan” adalah bahwa materi muatan ketentuan dalam penanggulangan bencana mencerminkan keselarasan tata kehidupan dan lingkungan.

- Keserasian – Yang dimaksud dengan ”asas keserasian” adalah bahwa materi muatan ketentuan dalam penanggulangan bencana mencerminkan keserasian lingkungan dan kehidupan sosial masyarakat.
- Ketertiban dan Kepastian Hukum – Yang dimaksud dengan “asas ketertiban dan kepastian hukum” adalah bahwa materi muatan ketentuan dalam penanggulangan bencana harus dapat menimbulkan ketertiban dalam masyarakat melalui jaminan adanya kepastian hukum.
- Kebersamaan – Yang dimaksud dengan “asas kebersamaan” adalah bahwa penanggulangan bencana pada dasarnya menjadi tugas dan tanggung jawab bersama Pemerintah dan masyarakat yang dilakukan secara gotong royong.
- Kelestarian Lingkungan Hidup – Yang dimaksud dengan “asas kelestarian lingkungan hidup” adalah bahwa materi muatan ketentuan dalam penanggulangan bencana mencerminkan kelestarian lingkungan untuk generasi sekarang dan untuk generasi yang akan datang demi kepentingan bangsa dan negara.
- Ilmu Pengetahuan dan Teknologi – Yang dimaksud dengan “asas ilmu pengetahuan dan teknologi” adalah bahwa dalam penanggulangan bencana harus memanfaatkan ilmu pengetahuan dan teknologi secara optimal sehingga mempermudah dan mempercepat proses penanggulangan bencana, baik pada tahap pencegahan, pada saat terjadi bencana, maupun pada tahap pascabencana.
Sumber : siagabencana
Baca berita terkait :
- Landasan, Asas dan Tujuan Penanganan Bencana
- 12 Prinsip Penanggulangan Bencana
- 10 Asas Penanggulangan Bencana
- Tanggung Jawab Penanggulangan Bencana
- Penanggulangan Bencana Pada Tahap Prabencana
- Tahap Prabencana – Situasi Tak Terjadi Bencana
- Tahap Prabencana – Situasi Terjadi Potensi Bencana
- Kelembagaan Badan Penanggulangan Bencana
- Himbauan Perekrutan Tenaga Medis
Baca berita utama :
- Potensi Bencana dan Info Lengkap Siaga dan Tanggap Bencana Alam Indonesia
- Potensi Bencana dan Jenis-jenis Bencana Alam di Indonesia
- Info Tanggap Darurat dan Siaga Bencana Indonesia
- Konsep Penanggulangan Bencana Indonesia
- Fakta Bencana dan Istilah Kebencanaan
- Lembaga yang Berperan dalam Penanggulangan Bencana
- Bantuan Bencana dan Yayasan Kemanusiaan Peduli Bencana