ChurchMentoring dan Pemuridan

Diciptakan Untuk Bertahan Selamanya

Seri Tujuan Hidup Bagian 4 – Kehidupan ini bukan hanya yang ada sekarang

Kehidupan saat ini adalah persiapan untuk kehidupan yang berikutnya, Anda diciptakan untuk kekal selamanya. Alkitab berkata bahwa Tuhan telah menanam kekekalan di dalam hati manusia. Anda memiliki naluri alamiah yang merindukan hidup kekal karena TUHAN merancang Anda sesuai citra-Nya untuk hidup selamanya. Tubuh duniawi Anda hanyalah sebuah tempat tinggal sementara untuk roh Anda. Alkitab menyebut tubuh duniawi Anda adalah sebuah “tenda”, tetapi tubuh masa depan Anda adalah sebuah “rumah”.

Hidup di bumi menawarkan banyak pilihan, sedangkan kekekalan menawarkan hanya dua, yaitu surga atau neraka. Jika Anda belajar mengasihi dan mempercayai Anak Allah, Yesus, Anda akan diundang untuk menghabiskan sepanjang kekekalan bersama-Nya. Namun, jika menolak kasih, pengampunan, dan keselamatan dari-Nya, Anda akan menghabiskan sepanjang kekekalan terpisah dari Tuhan selamanya.

Ketika Anda sepenuhnya memahami bahwa ada sesuatu yang lebih dalam kehidupan daripada sekadar di sini dan sekarang ini, maka Anda menyadari bahwa kehidupan sekarang adalah persiapan untuk kekekalan. Anda akan mulai hidup secara berbeda. Anda akan mulai hidup dengan kesadaran akan kekekalan sehingga banyak kegiatan, tujuan, dan bahkan masalah yang tadinya tampak begitu penting, akan kelihatan tidak layak bagi perhatian Anda. Semakin hidup Anda dekat dengan TUHAN, semakin kecil tampaknya segala sesuatu yang lain.

Ketika Anda hidup dalam kesadaran akan kekekalan, nilai-nilai Anda berubah. Anda menggunakan waktu dan uang Anda dengan lebih bijaksana. Anda menempatkan prioritas yang lebih tinggi pada hubungan dan karakter dibandingkan ketenaran, kekayaan, prestasi, atau bahkan kesenangan. Prioritas hidup Anda ditata ulang.

TUHAN mempunyai sebuah tujuan bagi hidup Anda di bumi, tetapi hal itu berakhir di sini, Rencana-Nya mencakup jauh lebih banyak daripada waktu-waktu yang akan Anda habiskan di bumi ini. Seperti sembilan bulan yang Anda habiskan dalam kandungan seorang ibu, itu bukanlah akhir, melainkan persiapan untuk hidup. Demikian juga hidup saat ini adalah persiapan untuk yang berikutnya. Jika Anda mempunyai hubungan dengan Tuhan melalui Yesus, Anda tidak perlu takut terhadap kematian. Kematian adalah pintu menuju kepada kekekalan. Kematian akan menjadi hari kelahiran Anda kedalam hidup kekal.

Pokok Renungan: Ada yang lebih dalam hidup dari sekadar d sini dan sekarang

Ayat Hafalan: 1 Yohanes 2:17 – Dan dunia ini sedang lenyap dengan keinginannya, tetapi orang yang melakukan kehendak Allah tetap hidup selama-lamanya.

Pertanyaan diskusi: Karena aku dibuat untuk kekal, satu hal apakah yang sebaiknya

kuhentikan untuk dilakukan dan satu hal apakah yang sebaiknya mulai kulakukan hari ini?

Sumber : FA Campaign – Resume The Purpose Driven Life

Artikel Tujuan Hidup Lainnya :