LeadershipLeadership Refleksi

Bersedia Untuk Berdiri dan Bertahan

Renungan dan Inspirasi Kepemimpinan 5 Oktober

Jawablah aku, ya TUHAN, jawablah aku, supaya bangsa ini mengetahui, bahwa Engkaulah Allah, ya TUHAN, dan Engkaulah yang membuat hati mereka tobat kembali. 1 Raja-raja 18:37

Nabi Elia tahu tentang pemujaan berhala bangsa Israel dan kejahatan dari Raja Ahab. Ia tahu bahwa waktu penghakiman telah tiba. Dan ia juga mengetahui bahwa musim kering dan kelaparan akan membinasakan Israel. Ia tahu sebab dia sendiri yang mengumumkan penghakiman Tuhan.

Ini semua mengambil tempat di suatu periode yang sangat menyedihkan dalam sejarah bangsa Israel, ketika orang-orang yang telah memutar punggung mereka atas Tuhan dan raja mereka melakukan dosa secara terbuka dan dengan terus terang. Nabi Elia, dipenuhi dengan perasaan amarah yang kudus, berdoa bahwa tidak akan turun hujan atas tanah Israel – dan untuk lebih dari tiga tahun, tak satu tetespun hujan turun. Akibatnya terjadilah arus panas yang mengeringkan, tanaman gagal panen, dan orang-orang mengalami kelaparan.

Belakangan, seorang diri di atas gunung Karmel nabi Elia berdiri menghadapi 450 nabi Baal untuk membuktikan bahwa dewa yang mereka sembah adalah palsu dan tidak berdaya. Elia melakukan demonstrasi yang spektakuler dengan menarik kuasa dari satu Tuhan yang benar. Elia memanggil turun api dari Surga dan kemudian mengadakan eksekusi terhadap para imam Baal.

Bayangkan tentang keberanian yang dimiliki oleh satu orang untuk berdoa, memohon penghakiman atas rakyatnya sendiri, menghadapi seorang raja yang jahat, kemudian berdiri di hadapan beratus-ratus nabi palsu dan menantang keimanan mereka!. Walaupun Tuhan mengangkat nabi Elia ke surga sejak dulu kala, nabi pemberani ini masih memproklamirkan hingga hari ini bahwa kepemimpinan yang sesungguhnya itu bisa berarti berdiri seorang diri dan mengatakan kebenaran walaupun itu berat dan sukar.

Sumber : EQUIP Milist – The Maxwell Leadership Bible

Renungan dan Inspirasi Kepemimpinan Agustus

Renungan dan Inspirasi Kepemimpinan September

Baca Artikel Utama Tentang Pemimpin dan Kepemimpinan :